Draft Survey Kapal
Draft Survey yaitu survey yang bergantung pada
muatan yang akan dilakukan proses bongkar muat sehingga akan berpengaruh pada
draft kapal.
- Sebelum
kapal masuk dok, ABK menyerahkan daftar perbaikan yang telah dilakukan
sebelumnya.
- Setelah
itu, menyerahkan lines plan kapal yang nantinya digunakan untuk menentukan ganjalan
yang akan ditempatkan pada kapal serta penentuan letak side girder.
- Setelah
itu, juga disertakan data General Arrangement yang digunakan untuk penentuan
tangki-tangki yang terdapat pada double bottom kapal. Hal ini dimaksudkan agar
ganjalan-ganjalan tadi tidak ditempatkan pada tangki. Biasanya,
ganjalan-ganjalan tersebut ditempatkan pada solid floor & watertight floor.
- Setelah
itu, dilakukan persiapan klass periodic yaitu hal yang harus dilakukan sebelum
pengedokan dan harus dilakukan gas freeing.
- Setelah
itu, mulai melakukan proses pengedokan. Yang pertama dilakukan adalah tugboat
akan mengaitkan tali pada kapal yang akan melakukan proses doking dan
mendorongnya untuk menuju dok. Jumlah tugboat yang mendorong kapal ini ada 2
yaitu pada sisi portside dan pada sisi starboard side. Di dok, dokmaster sudah
bersiap untuk memberikan arahan apakah kapal dalam posisi seimbang (ditengah)
di dok sehingga kapal tidak berada pada posisi terlalu ke kiri maupun ke kanan.
Pada bagian forepeak kapal, diberi tanda yang menandakan bahwa disitu merupakan
batas maksimal kapal berhenti. Pada dok, juga diberi tanda yang nantinya akan
di paskan dengan tanda yang ditempatkan pada kapal. Setelah kapal masuk ke dok,
akan ada penyelam yang hanya memastikan ada ganjalan yang jatuh atau tidak.
Setelah itu, air didalam dok dikeluarkan sehingga dapat dilakukan proses
docking pada kapal.
- Dari
penjelasan secara umum proses pengedokan seperti yang telah dijelaskan
sebelumnya, maka ada beberapa persiapan data-data kapal sebelum kapal naik dok
yaitu :
o Gambar rencana pengedokan (dock plan)
o Gambar rencana pengedokan (dock plan)
o Gambar
potongan membujur kapal atau gambar konstruksi profil
o Gambar
rencana umum
o Gambar
tangki-tangki serta lubang-lubang pada lambung kapal dibawah garis air
o Gambar
bukaan kulit
- Selain itu
ada beberapa informasi yang harus diberikan nahkoda kepada dok master yaitu :
o Sarat kapal
pada ujung haluan dan ujung buritan
o Kemiringan
arah kapal melintang
o Letak
tangki bahan bakar serta jumlah bahan bakar yang tersisa
- Ada juga
beberapa persyaratan kapal saat kapal akan naik dok yaitu :
o Perbedaan
sarat haluan dan buritan tidak boleh terlalu besar
o Kemiringan
melintang kapal diusahakan harus nol
o Kapal harus
bebas dari bahan-bahan yang mudah terbakar
o
Tangki-tangki bahan bakar dan minyak pelumas harus kosong kecuali pada tangki
harian
No comments:
Post a Comment
"Yang Copy-Paste, izin yah.! Biar berkah "
Pembaca yang baik. Setelah baca dikomeng. Budayakan Komenk Spontan.